Ekonomi | Kamis, 04 Juni 2020 - 12:12 WIB

Rupiah Koreksi Tipis ke Level Rp14.097 per Dolar AS

Rupiah Koreksi Tipis ke Level Rp14.097 per Dolar AS

Author:

Maulidia Septiani

Ekonomi

04 Juni 2020

12:12 WIB

Nilai tukar rupiah berada di posisi Rp14.097 per dolar AS pada perdagangan pasar spot Kamis (4/6) pagi. Posisi tersebut terkoreksi tipis 0,02 persen dibandingkan perdagangan sebelumnya di level Rp14.095 per dolar AS.

Pelemahan rupiah seiring dengan pergerakan sejumlah mata uang negara lainnya di Asia. Tercatat, ringgit Malaysia terkoreksi 0,21 persen, dolar Singapura 0,14 persen, won Korea Selatan 0,1 persen.

Hal yang sama terjadi pada mata uang di negara maju. Tercatat, poundsterling Inggris minus 0,29 persen, dolar Kanada 0,13 persen, dan dolar Australia 0,32 persen.


Kepala Riset Monex Investindo Ariston Tjendra memprediksi rupiah memiliki harapan berbalik arah ke zona hijau hari ini. Ekspektasi pemulihan ekonomi di dunia membuat pasar kompak menempatkan dananya di aset berisiko, seperti rupiah.

Ariston bilang ekspektasi itu muncul karena sejumlah negara yang mulai membuka kembali aktivitas di ruang publik. Kebijakan ini diambil di tengah pandemi virus corona.

Dibukanya kembali perekonomian di beberapa negara di tengah pandemi telah memberikan sentimen positif ke aset berisiko termasuk rupiah.

Makanya, ia optimistis rupiah hari ini akan lebih kokoh dari perdagangan sebelumnya. Ariston memprediksi rupiah bergerak dalam rentang support Rp14 ribu per dolar AS hingga Rp14.200 per dolar AS.

Terpopuler