Komoditi | Rabu, 28 Desember 2022 - 12:12 WIB

Hari ini Harga Emas Naik ke Rp1,014 Juta

Hari ini Harga Emas Naik ke Rp1,014 Juta

Author:

Maulidia Septiani

Komoditi

28 Desember 2022

12:12 WIB

Harga jual emas PT Aneka Tambang (Persero) Tbk atau Antam berada di posisi Rp1,014 juta per gram hari ini. Harga emas tercatat naik Rp6.000 dari Rp1,008 juta per gram pada perdagangan sebelumnya. Harga pembelian kembali (buyback) juga naik Rp6.000 dari Rp908 ribu menjadi Rp914 ribu per gram.

Harga jual emas berukuran 0,5 gram senilai Rp556,4 ribu, 2 gram Rp1,96 juta, 3 gram Rp2,92 juta, 5 gram Rp4,83 juta, 10 gram Rp9,61 juta, 25 gram Rp23,9 juta, dan 50 gram Rp47,7 juta. Kemudian, harga emas berukuran 100 gram senilai Rp95,4 juta, 250 gram Rp238,3 juta, 500 gram Rp476,4 juta, dan 1 kilogram Rp952,8 juta. Harga jual emas tersebut sudah termasuk Pajak Penghasilan (PPh) 22 atas emas batangan sebesar 0,45 persen bagi pemegang Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP).

Harga emas di perdagangan internasional berdasarkan acuan pasar Commodity Exchange COMEX melemah 0,24 persen menjadi US$1.818,7 per troy ons. Begitu juga dengan harga emas di perdagangan spot melemah 0,09 persen ke US$1.812 per troy ons pada pagi ini.

Harga emas diprediksi menguat hari ini. Penguatan emas ditopang oleh optimisme pelonggaran pembatasan covid-19 oleh konsumer terbesar emas dunia, yakni China. Selain itu, kembalinya kekhawatiran perlambatan ekonomi dan resesi menyebabkan sentimen risk-off di pasar juga mendukung harga safe haven emas. Hari ini harga emas internasional diperkirakan akan berada dalam rentang support US$1.800 per troy ons dan resistance US$1.830 per troy ons.
 

Terpopuler