Keuangan dan Bisnis | Senin, 10 Juni 2019 - 02:02 WIB

Usai Libur Lebaran, IHSG Diproyeksi Cerah

Usai Libur Lebaran, IHSG Diproyeksi Cerah

Author:

Melia Purvita Sari

Keuangan dan Bisnis

10 Juni 2019

02:02 WIB

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diproyeksi ditutup positif pada hari pertama perdagangan saham usai libur Lebaran 2019. Sejumlah analis kompak mengungkapkan geliat investor dipastikan akan menggairahkan pasar saham.
 
Menurut salah satu Analis memaparkan, kondisi pasar modal RI yang terjaga saat ini menyokong minat investor untuk masuk berinvestasi.
 
"Saya rasa untuk sentimen masih baik ya, terakhir sebelum liburan itu Indonesia dinaikan kembali peringkat investasinya oleh S&P dan ada kemungkinan Amerika Serikat juga ingin memangkas suku bunganya," tuturnya, pada hari Senin (10.06.2019).
 
Adapun Chris memprediksi IHSG kemungkinan perkasa pada level support 6.220 dan resistance 6.280. Hal itu didukung oleh salah satu Analis yang memperkirakan IHSG akan bertengger ke zona hijau pada rentang support dan resistance di level 6.021-6.288.
 
"Mengingat kondisi fundamental serta capital inflow ke dalam pasar modal Indonesia yang masih terjaga dengan baik. Maka IHSG berpeluang menguat," ucapnya.
 

Terpopuler